Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Saatnya Tokoh Agama Mendorong Revolusi Moral Bangsa

Saatnya Tokoh Agama Mendorong Revolusi Moral Bangsa

...Siapa pun yang percaya pada agama tentu tidak ingin berbuat dan menanggung dosa. Tentu banyak caranya, misal tidak ingin melakukan kejahatan, mulai yang paling ringan sampai paling berat. Ingin menjaga kebersihan diri, hati, bahkan pikiran. Semua dilakukan tentu dengan niat pribadi yang kuat ... tapi perlu kita bertanya pada para tokoh agama, apakah dengan tidak berbuat dosa itu mereka ingat agar umat manusia juga punya niat untuk membersihkan masyarakat, negara, atau para pemimpinnya dari berbagai macam kejahatan oligarki dan nepotisme? Apakah para tokoh umat beragama sudah mampu mengajak umat yang sudah bersemangat menunaikan ibadah puasa Ramadhan untuk ikut membersihkan masyarakat, negara, dan pemimpinnya agar mampu menegakkan hukum, keadilan, dan kemakmuran? Sebab, tanpa dorongan yang revolusioner dari para tokoh agama, akan sangat sulit terwujud cita-cita negara Pancasila. 🇲🇨🇲🇨 Bambang Sulistomo 🇲🇨🇲🇨🇲🇨 Disini pentingnya tokoh umat beragama agar tetap bersih menjaga negeri ini. 04/04/2025

Posting Komentar untuk "Saatnya Tokoh Agama Mendorong Revolusi Moral Bangsa"